PERANCANGAN ALAT VAKUM IMPULSE POWER and TELEMETRY ASSEMBLY (IPTA) di PT. SCHLUMBEGER BALIKPAPAN

Panji Ahmad Akbar, Akbar (2022) PERANCANGAN ALAT VAKUM IMPULSE POWER and TELEMETRY ASSEMBLY (IPTA) di PT. SCHLUMBEGER BALIKPAPAN. Diploma thesis, Universitas Balikpapan.

[img] Text
Panji Ahmad Akbar_197203180_2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Vakum merupakan tahap akhir dari proses maintenance alat disaat setelah proses assembly. Hal ini bertujuan menggantikan media udara yang terjebak di dalam dengan media fluida oli secara utuh. Maka diperlukan sebuah mesin vakum yang biasa membantu proses tersebut. Mesin yang ada saat ini butuh waktu proses yang cukup lama yaitu 8 jam. Dari sisi lain mesin yang ada sekarang ini tidak bisa di pindahkan (fix). Aliran udara dan oli masuk hanya mengandalkan 1 valve. Bagi perusahaan keberhasilan suatu inovasi untuk mempercepat waktu proses akan menjadi tolak ukur dan meningkatkan produktifitas. Proses perancangan menggunakan metoda pahl and beitz ini dibuat untuk memudahkan pengoperasian dan mudah dipindahkan dengan merubah total desain yang ada dengan desain baru. Perancangan dimulai dari ide menggunakan 2 valve dari awalnya 1 valve, perubahan sistem operasional, serta kapasitas tabung pengisian kapasitas tabung (oil buck) yang relatif lebih besar. Alat vakum dengan menggunakan 2 valve buka tutup dan 2 proses yang ada didalamnya yaitu drawing dan transfer serta juga desain mesin yang mudah di pindahkan dengan menggunakan roller juga kapasitas tabung oli (oil bulk) lebih besar, diharapkan dapat mengatasi permasalahan yang ada selama ini. Ditambahkan yang lebih memudahkan pengoperasian dan meningkatkan pencapaian efisiensi waktu hingga 50 persen dari proses sebelumnya dengan efisiensi 132 USD per proses vakum.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: UPT Perpustakaan Uniba
Date Deposited: 18 Apr 2023 04:06
Last Modified: 18 Apr 2023 04:06
URI: http://repository.uniba-bpn.ac.id/id/eprint/2577

Actions (login required)

View Item View Item